Cari Blog Ini

Senin, 27 Juni 2016

Penyakit Diabetes Dan Penyembuhannya Secara Alami





Penyakit diabetes adalah kondisi yang disebabkan kadar gula dalam darah yang meningkat. Peningkatan itu dipicu karena ketidakmampuan pankreas memproduksi hormin insulin yang berakibat terjadinya gangguan sistem metabolisme. Kelebihan kadar gula tersebut sering dikeluarkan melalui saluran air kencing.Itu sebabnya penderita diabetes lebih sering buang air kecil.

Tanda-tanda umum yang diperlihatkan penderita penyakit diabetes diantaranya

Sering buang air kecil pada malam hari
Sering merasa haus dan cepat lapar
Berat badan turun drastic
Penglihatan kabur
Sering kesemutan,
Luka sukar sembuh
Penyakit diabetes dan pengobatannya cukup rumit dan tidak bisa disembuhkan. Namun kadar gula darah tersebut bisa dikontrol. Sejumlah hasil penelitian mendukung kandungan yang terdapat dalam kulit manis bisa menekan tingginya kadar gula dalam darah. Meski demikian, khasiat kulit manis akan berbeda tergantung kondisi tubuh tiap orang.


Kandungan Kulit Manis untuk Penderita Diabetes

Beberapa peneliti menyatakan kandungan kulit manis terdiri dari sinamldehid yang merupakan turunan senyawa fenol. Sinamaldehid memiliki sifat anti-agregasi platelet. Dalam kata lain, sinamaldehid memiliki sifat mengurangi penumpukan kolesterol di pembuluh darah. Selain itu kayu manis juga memiliki efek biomolekuler di pankreas. Kulit manis memiliki sifat fisik manis, hangat dan pedas dan beraroma wangi. Selain sinamaldehid, kandungan kimia kulit manis juga terdapat minyak atsiri, safrole, tannin, dammar dan kalsium oksamat.

Senyawa kimia tersebut bekerja mengaktifkan senyawa yang bisa menghasilkan insulin. Insulin bekerja membuka jalan untuk sel darah merah, untuk membantu perubahan gula menjadi energi. Ekstrak kayu manis juga merangsang kemampuan tubuh dalam merespon hormone insulin. Hal tersebut membuat pengolahan glukosa menjadi energy meningkat hingga 20 kali lipat.


Cara Menggunakan Kulit Manis untuk Pengobatan Diabetes

Pengolahan obat herbal kulit manis bisa dilakukan secara sederhana. Berikut beberapa cara yang sering dilakukan dalam mengolah kulit manis menjadi obat diabetes:

Rebus 10 gram kulit manis dalam air 400 cc. Sisakan hingga 100 cc, minum setelah dingin
Seduh kulit manis bubuk dalam air panas sebanyak 100 cc, kemudian minum selagi hangat.
Kulit manis juga bisa sebagai pengganti gula dalam hiangan daging, saus dan makanan pencuci mulut.
Seiring perkembangan zaman, ekstrak kulit manis sudah banyak tersedia dalam bentuk kapsul yang lebih praktis. Meski demikian, penggunaan kulit manis tidak serta merta menyembuhkan diabetes. Penderita penyakit diabetes tetap diwajibkan untuk menjaga pola makan agar kadar gula darah tetap seimbang. Fakta lain mengungkapkan, kulit manis memiliki senyawa kumarin yang kontradiksi dengan penderita penyakit liver. Oleh karena itu, penggunaan kulit manis sebaiknya tetap mengikuti saran dokter.
Diabetes bisa dialami oleh siapa saja baik dari anak-anak sampai dengan orang dewasa. Pengobatan untuk penyakit ini juga terbilang tidak murah sehingga banyak orang yang memilih pengobatan alami sebagai jalan terbaik. Daun mangga dan juga daun kari disebut sebagai obat penyakit diabetes alami yang mampu menurunkan kadar gula dalam darah secara efektif.

Manfaat Daun Mangga dan Salam Koja Sebagai Obat Penyakit Diabetes

Daun mangga dan juga salam koja atau daun kari sangat baik untuk penderita diabetes karena memiliki berbagai macam manfaat di antarannya:

Mengurangi masalah pada pembuluh darah

Daun dari buah mangga mengandung senyawa tanin dan juga anthocyanin yang berfungsi untuk mengatasi berbagai masalah pada pembuluh darah yang akan mengakibatkan diabetes awal. Selain itu, bila mengonsumsinya secara rutin, maka jenis diabetes seperti angiopati dan juga retinopati bisa disembuhkan dnegan mudah. Daun mangga bisa memperlambat pertumbuhan diabetes dalam pembuluh darah di sekitar pankreas yang rawan terserang diabetes.

Menurunkan resiko hipertensi

Penyakit diabetes juga memiliki resiko untuk memicu hipertensi yang bisa menyebabkan tekanan darah menjadi lebih tinggi yang disebabkan oleh faktor makanan dan pola hidup- tidak sehat. Daun mangga merupakan obat alami penyakit diabetes yang memiliki sifat hipotensi yang bisa menurunkan tekanan darah menjadi normal serta memperkuat pembuluh darah.


Khasiat daun mangga untuk mengobati diabetes – Shutterstock


Menjaga kadar gula dalam darah

Salam koja memiliki kandungan senyawa aktif yang bisa mengontrol serta menjaga kadar gula di dalam darah yang sering berpotensi menimbulkan diabetes dan juga kolesterol. Selain itu, daun salam koja juga bermanfaat untuk menurunkan kolesterol LDL yang merupakan penyakit jaha pada tubuh.

Mencegah inflamasi

Daun kari memiliki kandungan zat anti inflamasi yang tinggi sehingga berfungsi untuk meredakan peradangan atau pembengkakan yang terjadi akibat diabetes. Selain itu, daun kari juga bisa menjaga suhu tubuh dan mencegah perkembangan diabetes.

Obat Penyakit Diabetes Herbal Dengan Ramuan Daun Mangga dan Kari

Untuk membuat obat penyakit diabetes herbal menggunakan daun mangga dan salam koja, maka Anda harus mengolahnya dengan benar sebagai berikut:

Ramuan Daun mangga

Untuk bisa menyembuhkan serta menurunkan kadar gula akibat diabetes, lakukan beberapa tahap berikut:

Ambil 4 lembar daun mangga dan cuci hingga bersih
Rebus dalam air hingga mendidih dan sampai air berubah warna
Kemudian diamkan semalaman air rebusan tersebut dan minum keesokan paginya ketika perut masih dalam keadaan kosong.
Minumlah setiap hari sampai kadar gula dalam darah menjadi stabil

Khasiat daun salam untuk mengobati diabetes – Fotolia

Ramuan daun salam koja

Untuk membuat ramuan ini, maka Anda bisa mengambil 10 lembar daun salam koja dan bersihkan setiap helainya. Rebus dalam air hingga mendidih dan berubah warna. Minumlah setiap hari disertai dengan mengonsumsi 10 lembar selama tiga bulan sampai kadar gula menjadi normal kembali.

Semoga berbagai obat penyakit diabetes menggunakan daun mangga dan kari ini bisa bermanfaat sebagai penyembuhan herbal alami bagi Anda yang menderita penyakit serupa




Tidak ada komentar:

Posting Komentar